Sabtu, 04 Desember 2010

filosofi akar

Filosofi akar

Akar. Pernahkah kalia berpikir mengenai akar? Dalam ilmu alam, akar adalah salah satu bagian dari makluk hidup yaitu tumbuhan. Semua orang pasti mengetahui tentang organ tumbuhan yang satu ini.
Tapi, ada satu hal yang mungkin belum diketahui sebagian orang mengenai akar. Akar adalah organ tumbuhan yang jarang terlihat. Meski tidak setenar daun, bunga, dan batang, tapi akar selalu bekerja keras. Memperkokoh batang agar selalu tumbuh tegap, menembus tanah satu ke tanah yang lain, batu satu ke batu yang lain, mengakar pada batu di gunung yang bersalju, bahkan trotoar dan jalan raya bisa ditaklukannya demi mendapatkan sumber air. Tapi yang sungguh mengagumkan adalah dia bekerja dalam hening dan tidak terlihat dari luar.
Dari sini kita mendapat suatu nilai yang kita ambil. Inilah kebijaksanaan dari akar. Hendaknya manusia meneladani sifat akar ini. Ada banyak hal yang dapat kita akronimkan dari akar seperti angan-angan, konsisitensi, adaptasi dan rendah hati.
Angan-angan. Manusia memiliki karunia yang sangat unik yang diberikan oleh Tuhan yaitu berangan-angan. Dengan kemampuan ini manusia bisa membayangkan hal-hal yang diinginkannya. Karena apa? Karena hidup berawal dari mimpi. Angan-angan tidak terwujud begitu saja. Perlu kerja keras konsistensi, dan adaptasi. Oh iya, setelah terwujud. Janganlah kita sombong, berusahalah untuk selalu rendah hati. Akar menunjukkan kerendahan hati yang luar biasa. Meskiun mempunyai peran sangat penting, tapi dia mengerjakannya tanpa banyak bicara dan tidak menampilkan diri.
Dapat kita simpulkan, sifat-sifat akar ternyata saling bekesinambungan. Dan setelah memepalajari sifat-sifat akar, tidak terasa semua yang ada padanya dapat menuntun kita menuju sukses.

Senin, 01 November 2010

Sahabat

Sahabat. Satu kata yang mewakili berbagai macam makna. Dari sahabat menjadi cinta sampai menjadi musuh. Semua orang berhak punya sahabat, malah ada juga yang bilang wajib. Memiliki Sahabat memang merupakan salah satu hal yang paling diinginkan dan salah satu hal yang tidak terpisahkan dari kehidupan. Hidup tanpa sahabat? Rasanya seperti kesepian, jenuh, bosan. Orang yang tidak menghargai sahabat sama saja membuang salah satu makna kehidupan. Karena mencakup berbagai makna, persahabatan adalah salah satu hal yang kekal, meskipun maut memisahkan, persahabatan takkan pernah pudar. Dengan persahabatan segalanya akan lebih mudah. Segala permasalahan akan terselesaikan karena sahabat selalu ada untuk kita. Susah, senang ditanggung bersama. Dengan bersahabat kita dapat memberi warna dalam kehidupan. Berbagai aspek akan terjadi di dalamnya dan jika kelak kita mengingatnya, pasti akan ada rasa rindu untuk mengulanginya. Adakalanya sahabat itu menyakiti kita, tapi pasti ada alasannya bukan? Tak mungkin mereka menyakiti kita dengan tanpa alasan. Jika kita tahu, sahabat selalu mengharapkan yang terbaik untuk kita.
Nah, jika kalian mempunyai sahabat, jangan pernah kita sia-siakan. Karena memunyai sahabat adalah salah satu anugerah terindah dari Tuhan. Kita tidak tahu kapan sahabat akan meninggalkan kita. Karena umur tidak bisa ditebak. Kata maaf tidak akan berlaku lagi, jika kita orang yang mensyukuri anugerah dari Tuhan maka jagalah apa yang telah di berikan olehNya. Karena kita baru akan menyesal setelah kita kehilangan Sahabat.

Minggu, 24 Oktober 2010

Artikel Menarik


Petani VS koruptor


Kalau kalian dengar kata petani, pasti kalian berpikiran petani itu kotor, pasti mereka kampungan, dan lain sebagainya. Tapi kalian tidak pernah berpikir jika negeri ini tidak ada petani? Mereka yang selalu memberikan yang terbaik bagi Indonesia, menyumbangkan tenaga yang tesisa agar hasil yang akan dicapai nanti akan lebih baik. Menghabiskan uang yang menurut mereka kadang tidak sepadan dengan tenaga dan hasil yang dicapai. Padahal mereka bukan siapa siapa, mereka hanya sebagian kecil komponen negeri ini yang terkadang keberadaanya diabaikan.
Di sisi lain kita lihat para koruptor. Mereka yang tadinya adalah orang orang terkenal, pintar, dan dapat manampung aspirasi rakyat kecil, ternyata moralnya lebih rendah dari seorang petani. Mereka yang tadinya dipilih oleh rakyat ternyata berkhianat. Mana bukti dari janji yang pernah di ucapkan oleh mereka? Dari mulai pedidikan, pekerjaan, tempat tinggal bahkan kebutuhan semuanya sudah terpenuhi tapi apa yang mereka pikirkan, tidak kah mereka tahu penderitaan rakyat kecil seperti petani yang bekerja sekuat tenaga walau upah yang didapat kadang tidak mencukupi.
Puaskah para koruptor menghabiskan uang negara, apa mereka puas dengan merampas uang yang bukan miliknya?
Perbedaan yang sangat mencolok dari kehidupan peteni dan seorang koruptor, jika petani merupakan masyarakat yag sederhana, apa adanya, tapi bermoral dan mau malakukan yang terbaik demi negara mereka. Tapi seorang koruptor, mereka bergaya hidup mewah tapi moralnya tidak lebih dari seorang petani.

Puisi ku


Aku dan dirimu
Kau …..
hidupmu jauh berbeda dengan hidupku
langkahmu melayang dengan indahnya
dan aku hanya dapat memandangnya
dan mengaguminya
dirimu takkan pernah ku gapai dalam 1000 asa
meski hanya bayangmu semata
tapi,apakah dalam malamku kau dapat ku gapai?
akankah kau dapat menghampiriku?
dengan kesempurnaanmu

wahai sang surya dan sang dewa malam
aku ingin bertanya pada kalian
pantaskah aku menginginkannya?
pantaskah aku memilikinya?
Dia yang bahkan tidak terjangkau olehku
rasanya berharap pun tak ada gunanya


ya Tuhan.....
apakah aku bisa?
Hidup tanpa keindahannya
tanpa memandang kemilau mutiara
yang terpancar dari raganya

entahlah.....

hanya sang waktu
hanya sang waktu
yang bisa memutuskannya


Pantun kreasiKKu


KUMPULAN PANTUN KREASIKU

1.          nona cantik siapa yang punya
            yang punya pasti seorang lelaki
            giat belajar itu kuncinya
            agar dapat raih prestasi

2.         ibu di dapur memasak acar
            ternyata hanya sebuah mimpi
            apalah guna seorang pacar?
            Kalau sahabat telah pergi

3.         anjing tidur jangan diganggu
            hanya lewat mungkin tak apa
            hiruk pikuk warga desaku
            di kala surya datang menyapa

4.         mengambil kitab di ujung barat
           ditemani oleh kera yang sakti
            hidup di dunia hanya sesaat
            karena di akhiratlah yang abadi
     
5.         buku yang bagus harus disampul
            sampul yang bagus berwarna coklat muda
            akibat dari huan yang gundul
            banjir dan longsor datang melanda
     
6.         Naruto itu kartun yang seru
            Lebih seru kartun inuyasha
            jika kiamat sudah berlalu
        apa ada manusia yang tersisa

7.       Jenis narkoba adalah ganja
            ada pula yang namanya sabu-sabu
            indah memandang diwaktu senja
            keindahannya menyentuh kalbu

8.       Jumat liwon ada sundel bolong
             bersembunyi diatas pohon pepaya
            janganlah pernah berkata bohong
            jika engkau ingin dipercaya

9.       Sehabis mandi menyapu lantai
            ternyata lantainya masih kotor
            agar negeri aman dan damai
            jauhkan dari para koruptor


                                                                                                                        lestaritamtam.blogspot.com

Takdir Di warnet


Takdir di warnet …..
                                                Sial banget hari ini
ke warnet 3 kali hanya dapat asap kendaraan dan kepanasan

                                                1 kali ke warnet ketemu seseorang yang “plonga-plongo” tentang hati orang lain. Ya gitulah seseorang yang pernah ku kenal. Baru pasang “reteng” ke kiri ternyata, aku lihat si penjual nasi goreng itu ketawa ketiwi pamer gigi di depan warnet. langsung saja aku “minggat” dari tempat itu. Entah dia tahu atau tidak aku langsung saja pergi tanpa memperhatikan sekitarku. Terus berjalan ke utara padahal tidak ada tujuan benar-benar memalukan. Aku harap tidak bertemu dia lagi.

                                                Setelah berberbalik arah, aku pulang tapi aku tidak langsung menuju rumah aku putar jalan agar tidak ketahuan kalau aku tidak jadi ke warnet, kalian bisa menebak aku kemana? Kerumah saudaraku, aku panggil dia dan kuajak dia ke warnet,, kalau ngajak sih pakai basi basi dulu biar adiknya gak ikut kita ke warnet. Kira kira 5 menit basa-basi akhirnya aku bisa ke warnet dengan tenang. Sampai juga akhirnya dan sesuai khayalanku, dia tidak ada dan warnetpun sepi seneng banget. Baru parkir sepeda ternyata pemilik waret mengatakan “listriknya mati jadi gak bisa dipakai”. Pantesan tadi banyak banget, baru 10 menit  ditinggal udah kosong semua. Waduh apes apes. Pulanglah aku dengan tangan hampa. Hampa tanpa facebook, hampa tanpa email, dan hampa karena kepanasan dan kena asap.

            Tapi aku tetap semangat walaupun mata ku yang nggak semangat. Pulang langsung nyalain TV acara UYA KUYA. Pas banget buat mata ku biar nggak “sepet”. Kira kira 1 jam sudah berlalu. Niatnya udah ada, duit udah ada, kendaraan udah ada, tingal berangakat (kayak naik haji aja). Berangkatla aku ke warnet sendiri dengan penuh percaya diri. “ha ha ha nggak ada yang bisa mneghalangiku ke warnet meski itu kau penjual nasi goreng” kataku dalam hati yakin. Ternyata eh ternyata semua tak sesuai rencana, sampai akupun tiba ternyata warnetnya penuh. Langsung Pdmeter ku turun sampai 70%. jadi tipis banget. Dengan Pdmeter yang hanya 30% aku ke warnet lain yang lumayan dekat tapi hasilnya nihil. Hanya 1 kata yang terdengar yaitu PENUH. Dengan kekosongan semangat dan kekosongan percaya diri aku pulang dengan raut wajah yang melas. Dari kejadian ini hanya 1 kalimat yang bisa aku katakan yaitu “YA SUDAHL